Tautan-tautan Akses

Topan Pertama Atlantik Musim Ini Melemah Menjadi Badai Tropis


Nelayan menyeret perahunya ke daratan yang kering untuk melindungi perahunya sebelum Badai Tropis Franklin melanda di kota pelabuhan Veracruz, Meksiko, Rabu, 9 Agustus 2017 (foto: AP Photo/Felix Marquez)
Nelayan menyeret perahunya ke daratan yang kering untuk melindungi perahunya sebelum Badai Tropis Franklin melanda di kota pelabuhan Veracruz, Meksiko, Rabu, 9 Agustus 2017 (foto: AP Photo/Felix Marquez)

Badai Atlantik bernama Franklin telah melemah dari topan menjadi badai tropis selagi terus bergerak di Meksiko timur.

Franklin mencapai daratan di pantai timur Meksiko pada Kamis pagi sebagai Topan Kategori 1 pada skala lima tingkat yang mengukur potensi destruktif badai.

Laporan terbaru dari Pusat Badai Nasional Amerika menunjukkan Franklin kini membawa angin berkecepatan maksimum 110 kilometer per jam. Para peramal cuaca mengatakan badai itu akan semakin melemah lagi ketika bergerak melewati Meksiko timur, sebelum menghilang pada Kamis atau Jumat dini hari.

Pihak berwenang Meksiko telah membatalkan hampir semua peringatan topan atau badai tropis yang dikeluarkannya untuk sebagian wilayah Meksiko tengah. Tetapi badai tropis Franklin diperkirakan akan menimbulkan curah hujan antara 10-20 sentimeter, dan di beberapa daerah curah hujan mencapai 38 sentimeter, sehingga memicu banjir bandang dan tanah longsor yang mengancam jiwa manusia. [lt]

XS
SM
MD
LG