Tautan-tautan Akses

Pertempuran Sengit Jarak Dekat Meletus di Pusat Kubu ISIS


Para pejuang Syrian Democratic Forces (SDF) menembakkan senjatanya ke arah drone yang mereka sebut milik para pejuang IS di tepi sungai Eufrat, sebelah barat kota Raqqa, Suriah, 8 April 2017 (foto: REUTERS/Rodi Said)
Para pejuang Syrian Democratic Forces (SDF) menembakkan senjatanya ke arah drone yang mereka sebut milik para pejuang IS di tepi sungai Eufrat, sebelah barat kota Raqqa, Suriah, 8 April 2017 (foto: REUTERS/Rodi Said)

Pertempuran sengit meletus hari Minggu antara pejuang ISIS dan unit-unit tentara Kurdi yang didukung Amerika di pangkalan udara sekitar 50 kilometer dari Raqqa, ibukota de facto kelompok jihadis itu.

Pemantau di Suriah utara melaporkan pertempuran sengit hari Minggu antara pejuang ISIS dan unit-unit tentara Kurdi yang didukung Amerika di pangkalan udara sekitar 50 kilometer dari Raqqa, ibukota de facto kelompok jihadis itu.

The Syrian Observatory for Human Rights dan laporan beberapa media regional lain menyebut pertempuran itu sebagai "Battle for Tabqa," kota penting di sebelah utara Raqqa, di hulu Sungai Efrat.

Sampai Minggu malam, belum jelas rincian mengenai hal itu, tetapi media berita yang pro-pemerintah al-Masdar mengatakan perlawanan ISIS semakin keras, termasuk serangan bunuh diri yang menewaskan setidaknya 15 pejuang Kurdi di dekat bendungan al-Tabqa. Tetapi, laporan itu menyebutkan, pasukan Kurdi menangkis serangan ISIS Minggu pagi.

Al-Masdar juga melaporkan pertikaian internal di dalam tubuh kelompok jihadis itu hari Sabtu di kota Tabqa karena ketidaksepakatan mengenai apakah pejuang ekstremis harus menyerah atau tidak.

Kedua laporan itu belum dikukuhkan secara independen. Namun, jika diverifikasi, akan bertepatan dengan serangan udara koalisi pimpinan Amerika yang menewaskan sedikitnya lima orang dan melukai sejumlah lainnya di dekat kota Tabqa. Analis menggambarkan Tabqa sebagai garis pertahanan terakhir pejuang ISIS yang berusaha mempertahankan Raqqa barat dari serangan anti-jihadis. [ka]

XS
SM
MD
LG