Tautan-tautan Akses

Model Berhijab Mundur Dari Iklan L’Oreal atas Tuduhan Anti-Israel


Logo L'Oreal di sebuah toko swalayan di Paris, 20 April 2015. (Foto:dok)
Logo L'Oreal di sebuah toko swalayan di Paris, 20 April 2015. (Foto:dok)

Amena Khan, model Inggris berhijab yang telah dipilih oleh L'Oreal untuk tampil dalam iklan produk di Inggris, mundur dari iklan perusahaan kosmetik itu atas tuduhan bahwa dia membuat komentar anti-Israel dalam serangkaian cuitan Twitter.

Raksasa kosmetik Perancis itu minggu lalu memilihnya menjadi model perempuan pertama yang mengenakan jilbab untuk iklan shampoo produk utamanya.

Pesan-pesan Khan, yang dimuat di Twitter pada 2014 itu telah dihapus. "Saya sangat menyesal atas cuitan di tweeter yang saya buat 2014, dan dengan tulus meminta maaf atas kerugian yang ditimbulkan," katanya di Twitter, Senin (22/1).

"Dengan sangat menyesal, saya memutuskan untuk mundur iklan ini karena pembicaraan seputar perbuatan saya itu mengalihkan perhatian dari pesan positif dan inklusif yang seharusnya tercipta," kata Amena.

Kelompok L'Oreal, yang dihubungi AFP mengatakan, pihaknya "menyetujui" keputusannya.

"Kami menghargai kenyataan bahwa Amena telah meminta maaf atas isi cuitannya dan atas reaksi yang mungkin timbul," kata perusahaan itu.

Ini bukan pertama kalinya iklan L'Oreal mempromosikan keragaman telah kandas, karena komentar kontroversial oleh seorang model di media sosial.

Musim panas lalu L’oreal memecat model transgender berkulit hitam Inggris, Munroe Bergdorf karena komentar di akun Facebook, yang menuduh semua orang kulit putih melakukan kekerasan rasial. [ps/jm]

XS
SM
MD
LG