Tautan-tautan Akses

Korban Tewas Kebakaran Hutan California Naik Jadi 15 Orang


Sebuah helikopter menyiramkan air di kebakaran hutan yang dipicu angin kencang di California, 9 Oktober 2017.
Sebuah helikopter menyiramkan air di kebakaran hutan yang dipicu angin kencang di California, 9 Oktober 2017.

Jumlah korban tewas akibat kebakaran hutan di California bertambah menjadi 15 orang, dari sebelumnya 11 dan lebih dari 100 orang masih dinyatakan hilang, kata pejabat berwenang setempat.

Presiden Donald Trump telah menyatakan California Utara sebagai daerah bencana dan menyetujui penyaluran dana bantuan pemerintah federal.

Trump mengatakan, ia sudah memberi tahu Gubernur Jerry Brown bahwa pemerintah federal bersama rakyat California. “Dan kami akan berada disana untuk Anda pada saat tragedi buruk ini.”

Sampai Selasa sore(10/10), 17 kebakaran hutan besar telah membakar sebuah daerah di utara San Francisco, yang terkenal dengan kebun-kebun anggurnya.

Pemadam kebakaran mengatakan, cuaca yang dingin membantu kemajuan upaya mereka, tetapi angin kencang dan kondisi kering masih menyulitkan.

Lebih dari 46.000 hektar telah rusak sejauh ini, dan ribuan orang tidak punya tempat tinggal.

Sebab dari kebakaran ini masih belum diketahui, tetapi angin kencang dan kering yang disebut angin Santa Ana bertiup melintasi lembah pada akhir musim panas dan awal musim gugur, menyebabkan risiko tinggi bagi terjadinya kebakaran hutan.[jm]

XS
SM
MD
LG