Tautan-tautan Akses

Foxconn Taiwan Mengumumkan Usaha Pembuatan Mobil Listrik


Logo Foxconn, nama dagang dari Hon Hai Precision Industry, terlihat di atas gedung di Taipei, Taiwan. (Foto: Reuters)
Logo Foxconn, nama dagang dari Hon Hai Precision Industry, terlihat di atas gedung di Taipei, Taiwan. (Foto: Reuters)

Perusahaan Taiwan yang memproduksi telepon pintar (smartphone) untuk Apple dan merek global lainnya, Senin (18/10), mengumumkan rencana untuk memproduksi mobil listrik untuk merek mobil di bawah model kontrak serupa.

Menghadirkan tiga mobil listrik, Model C (SUV), Model E (sedan) dan Model T (bus) di Taipei, Foxconn Technology Group mengatakan akan memproduksi mobil dan bus untuk sejumlah merek di China, Amerika Utara, Eropa, dan pasar lainnya.

Pimpinan perusahaan itu, Young Liu, menjelaskan beberapa klien mereka akan dapat memodifikasi penampilan dan fitur kendaraan untuk pasar mereka masing-masing.

Sedan Model E andalan perusahaan, yang dikembangkan oleh perusahaan desain Italia Pininfarina, akan diluncurkan pada 2023, kata perusahaan tersebut.

Mobil itu dilaporkan akan menampung lima penumpang dan memiliki jangkauan 750 kilometer per satu kali pengisian daya.

Foxconn mengatakan bus listrik pertama Model T, akan memiliki jangkauan kurang dari 400 kilometer per satu kali pengisian daya.

Selain Pininfarina, produsen mobil Fisker dan Yulong Group Taiwan juga merupakan klien mereka.

Surat kabar Taiwan News mengatakan pekan lalu pelanggan potensial lainnya termasuk Stellantis, pembuat mobil yang terbentuk dari gabungan FIAT Chrysler dan Peugeot, akan tetapi Liu tidak mengkonfirmasi hal tersebut. [mg/jm]

Recommended

XS
SM
MD
LG