Tautan-tautan Akses

Yordania Beri Izin Kerja bagi Pengungsi Suriah


Para pengungsi Suriah di kamp pengungsi di perbatasan Yordania-Suriah.
Para pengungsi Suriah di kamp pengungsi di perbatasan Yordania-Suriah.

Pusat pekerjaan telah dibuka di kamp pengungsi Suriah yang kedua terbesar di Yordania, tanda terbaru pergeseran kebijakan yang didukung Uni Eropa yang dimaksudkan untuk meningkatkan kehidupan pengungsi Suriah yang ditampung di beberapa negara kawasan itu.

Puluhan orang pengungsi antri di luar pusat masyarakat di kamp Azraq hari Minggu untuk mendaftar sebagai pencari pekerjaan, yang sebagian besar di pabrik-pabrik dan pertanian. Di dalam, para pengungsi berjubel mengelilingi meja-meja, dan melambaikan kartu identitas untuk mendaftar sebagai pencari pekerjaan.

Berdasarkan Perjanjian Yordania Tahun 2016, kerajaan itu berjanji menyediakan 200 ribu izin kerja bagi warga Suriah dalam waktu tiga tahun, sebagai imbalan milyaran dolar bantuan pembangunan dan pengurangan bea impor atas barang ekspor Yordania ke Eropa.

Para pejabat mengatakan bahwa dua tahun kemudian, 90 ribu pengungsi Suriah telah mendapat izin kerja dan hanya dua perusahaan yang mengekspor barang ke Eropa berdasarkan peraturan baru. [gp]

XS
SM
MD
LG