Tautan-tautan Akses

Tim Perunding Palestina Mengundurkan Diri


Juru runding utama Palestina Saeb Erekat (depan) dilaporkan mundur karena perundingan dengan Israel tidak bergerak sama sekali (foto: dok).
Juru runding utama Palestina Saeb Erekat (depan) dilaporkan mundur karena perundingan dengan Israel tidak bergerak sama sekali (foto: dok).

Perundingan damai antara Israel dan Palestina tampaknya menemui hambatan lagi, kali ini dengan pengunduran diri tim perunding Palestina.

Presiden Palestina Mahmoud Abbas hari Rabu (13/11) mengatakan kepada stasiun TV di Mesir bahwa para juru rundingnya mundur akibat kurangnya kemajuan dalam perundingan.

Kepada TV CBC, Abbas mengatakan akan berusaha meyakinkan mereka lagi atau membentuk tim baru. Abbas mengatakan apapun nantinya, perundingan damai harus ditangguhkan.

Dalam wawancara hari Rabu dengan kantor berita Reuters, juru runding utama Palestina Saeb Erekat menolak merinci laporan mengenai pengunduran dirinya tetapi mengatakan perundingan dengan Israel tidak bergerak sama sekali.

Kementrian Perumahan Israel hari Selasa mengumumkan rencana pembangunan sekitar 20.000 rumah baru di wilayah yang disengketakan antara Yerusalem dan Tepi Barat. Tetapi Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu kemudian membatalkan keputusan itu karena akan merugikan upaya Israel agar negara-negara kuat dunia terus menerapkan sanksi-sanksi ketat atas Iran terkait program nuklir negara itu yang kontroversial.

Berlanjutnya pembangunan permukiman Israel adalah salah satu isu utama yang dipertentangkan ketika dibukanya lagi perundingan damai dengan Palestina. Ketegangan antara Israel dan Palestina hari Rabu kembali meningkat setelah penikaman hingga tewas seorang tentara Israel di Israel utara.
XS
SM
MD
LG