Tautan-tautan Akses

Tillerson akan Tegaskan Komitmen Kuat AS Pada NATO


Menteri Luar Negeri Rex Tillerson menjawab pertanyaan wartawan pada saat bertemu Menteri Luar Negeri Jerman Sigmar Gabriel di Departemen Luar Negeri di Washington, 30 November 2017.
Menteri Luar Negeri Rex Tillerson menjawab pertanyaan wartawan pada saat bertemu Menteri Luar Negeri Jerman Sigmar Gabriel di Departemen Luar Negeri di Washington, 30 November 2017.

Menteri Luar Negeri Amerika Rex Tillerson mengatakan berencana menegaskan komitmen kuat Amerika pada NATO dalam kunjungan ke Belgia, Austria, dan Perancis pekan ini.

Dibayangi laporan bahwa ia akan dipecat oleh Presiden Trump, Tillerson menyebut laporan itu menggelikan. Trump juga mengatakan melalui Twitter bahwa Tillerson tidak akan dipecat.

Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg, Senin (4/12), mengesampingkan spekulasi mengenai pemecatan Tillerson dan mengatakan bahwa para menteri NATO dapat terfokus pada tugas mereka, meski beredar spekulasi itu. Stoltenberg juga memuji komitmen pribadi kuat Tillerson pada ikatan trans-Atlantik dan NATO.

Tillerson dijadwalkan bertemu dengan Stoltenberg untuk membahas berbagai isu keamanan global.

Utusan Amerika untuk NATO, mantan Senator Republik Kay Bailey Hutchison mengatakan tidak ada perubahan rencana terkait pembicaraan dua hari mulai Selasa (5/12) di Brussels antara Tillerson dan menteri-menteri luar negeri NATO. [ds]

XS
SM
MD
LG