Tautan-tautan Akses

Taiwan Belum Terima Undangan Sidang Tahunan WHO


Menteri Kesehatan Taiwan Ching-Chuan Yeh memperlihatkan badge-nya (tanda pengenal) saat menghadiri Sidang Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) di Jenewa, Swiss 18 Mei 2009.(Foto: dok).
Menteri Kesehatan Taiwan Ching-Chuan Yeh memperlihatkan badge-nya (tanda pengenal) saat menghadiri Sidang Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) di Jenewa, Swiss 18 Mei 2009.(Foto: dok).

Taiwan akan melontarkan kemarahan baru terhadap saingan politiknya China apabila Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yang didominasi oleh negara-negara sekutu Beijing, menghambat Taiwan turut dalam sidang tahunan bulan ini walaupun Taipei berusaha keras melobi organisasi itu.

Presiden Taiwan Tsai Ing-wen mendesak Beijing, salah satu dari 192 anggota Organisasi Kesehatan Dunia, agar tidak menghalangi undangan kepada Taiwan sebagai peninjau sidang WHO tanggal 22 sampai 31 Mei. Taiwan diundang setiap tahun sejak tahun 2009.

Tsai tidak akrab dengan pemerintah di Beijing dan masalah tersebut tidak pernah muncul sejak ia memangku jabatan bulan Mei tahun 2016.

Menteri Luar Negeri Taiwan mengatakan bulan Maret yang lalu ia tidak melihat adanya peluang bagi optimisme dan ia menyebut langkah-langkah alternatif apabila WHO tidak menyampaikan undangan sebelum akhir April, menurut Kantor Berita Pusat Taiwan. [gp]

Recommended

XS
SM
MD
LG