Tautan-tautan Akses

Semakin Banyak Siswa Afsel Kembali Bersekolah Sejak Covid-19 Merebak


Siswa kelas 7 SMP Sitoromo di Sterkspruit, Afrika Selatan, duduk di kelasnya sambil mengenakan masker, 6 Juli 2020.
Siswa kelas 7 SMP Sitoromo di Sterkspruit, Afrika Selatan, duduk di kelasnya sambil mengenakan masker, 6 Juli 2020.

Murid-murid kelas enam dan kelas sebelas di Afrika Selatan kembali bersekolah untuk pertama kalinya sejak wabah virus corona merebak sekitar tiga bulan silam. Para siswa hanya diizinkan masuk sekolah hari Senin (6/7).

Penyanitasi tangan disediakan sekolah, tetapi sebagian orang tua khawatir akan sulit untuk melaksanakan langkah-langkah pengamanan lainnya.

Seperti dikatakan Yolanda Manthata yang takut dan cemas, terutama mengenai bagaimana anak-anak dapat terus mengenakan masker untuk waktu yang lama.

Siswa kelas 7 SMP Sitoromo di Sterkspruit, duduk di kelas mereka saat seorang juru masak membagikan hidangan susu dan bubur jagung, 6 Juli 2020.
Siswa kelas 7 SMP Sitoromo di Sterkspruit, duduk di kelas mereka saat seorang juru masak membagikan hidangan susu dan bubur jagung, 6 Juli 2020.


Orang tua lainnya, Crumbi Munyai, mengatakan, virus corona telah menimbulkan dilema karena menahan anaknya di rumah tanpa mendapatkan pendidikan merupakan suatu masalah, tetapi membawa anaknya ke sekolah juga merupakan masalah lainnya. Menurutnya, anak-anak tidak akan mempraktikkan social distancing di sekolah, meskipun guru dan staf sekolah dapat mengingatkan agar murid-murid melakukan hal tersebut.

Media setempat tampaknya menguatkan kekhawatiran orang tua. Sejak murid-murid kelas tujuh dan kelas 12 kembali bersekolah bulan lalu, lebih dari 2.000 guru dan lebih dari 1.000 murid terjangkit Covid-19.

Afrika Selatan telah mengukuhkan lebih dari 200 ribu kasus virus corona dan lebih dari 3.000 kematian akibat virus itu. [uh/ab]

Recommended

XS
SM
MD
LG