Tautan-tautan Akses

Selasa, Presiden Mesir Al-Sisi akan Bertemu Hariri


Poster Saad al-Hariri, yang mengumumkan pengunduran dirinya sebagai perdana menteri Lebanon dari Arab Saudi, terlihat di jalan raya menuju bandara di Beirut, Lebanon, 19 November 2017.
Poster Saad al-Hariri, yang mengumumkan pengunduran dirinya sebagai perdana menteri Lebanon dari Arab Saudi, terlihat di jalan raya menuju bandara di Beirut, Lebanon, 19 November 2017.

Presiden Mesir Abdel Fattah al-Sisi akan bertemu dengan Saad al-Hariri, yang mengumumkan pengunduran diri sebagai perdana menteri Lebanon pada saat berada di Arab Saudi pada 4 November lalu, kantor Kepresidenan Mesir mengatakan, Senin (20/11).

Sisi dan Hariri akan bertemu hari ini, Selasa (21/11) untuk membahas “perkembangan terbaru di kawasan dan situasi di Libanon.”

Hariri telah berada di Paris sejak Sabtu (18/11) dan bertemu dengan Presiden Perancis Emmanuel Macron. Ia mengatakan akan pulang ke Lebanon selambat-lambatnya Rabu(22/11) untuk ikut merayakan Hari Kemerdekaan negaranya.

Presiden Lebanon Michel Aoun telah mengatakan tidak akan menerima pengunduran diri Hariri sampai pengunduran dirinya disampaikan secara pribadi, dan bahwa semua pihak di Beirut menyerukan agar Hariri segera pulang.

Pengunduran diri Hariri menimbulkan krisis di Lebanon dan membuatnya menjadi sumber pertarungan pengaruh regional antara Iran dan Arab Saudi.

Ketika mengumumkan pengunduran diri, Hariri mengecam Iran dan sekutunya, Hezbollah, yang duduk dalam pemerintahan Libanon. [ds]

XS
SM
MD
LG