Tautan-tautan Akses

Ribuan Orang Protes Rencana Brexit di Pusat Kota London


Para peserta aksi demo bertajuk "Pawai Rakyat untuk Eropa" yang bertujuan untuk “bersatu, memikirkan kembali dan menolak” Brexit, berkumpul di Parliament Square, London tengah, Inggris, 9 September 2017.
Para peserta aksi demo bertajuk "Pawai Rakyat untuk Eropa" yang bertujuan untuk “bersatu, memikirkan kembali dan menolak” Brexit, berkumpul di Parliament Square, London tengah, Inggris, 9 September 2017.

Ribuan orang berkumpul di tengah kota London untuk memprotes rencana Inggris keluar dari Uni Eropa, atau biasa disebut Brexit.

Mereka berencana berkumpul di Parliament Square, Sabtu (9/9) untuk menentang rencana pemerintah menerapkan Brexit pada tahun 2019.

Tujuan dari apa yang disebut penyelenggara sebagai Pawai Rakyat untuk Eropa itu adalah untuk “bersatu, memikirkan kembali dan menolak” Brexit.

Inggris pada Juni 2016 memutuskan untuk menarik diri dari blok Uni Eropa yang beranggotakan 28 negara. Parlemen diperkirakan akan melakukan pemungutan suara pada hari Senin mengenai legislasi Brexit meskipun perundingan dengan Uni Eropa sendiri berjalan sangat lambat.

Pembicaraan itu macet karena perbedaan pendapat mengenai berapa banyak Inggris harus membayar Uni Eropa karena kewajiban-kewajiban yang ada sekarang ini.

Sebagian demonstran membawa bendera Uni Eropa sementara yang lainnya membawa spanduk yang bertulisan “Keluar dari Brexit.” [uh]

Recommended

XS
SM
MD
LG