Tautan-tautan Akses

Perancis Capai Kemajuan dalam Penyelidikan Epstein


Apartemen Jeffrey Epstein di Distrik 16, Paris, Perancis, 13 Agustus 2019. (Foto: dok).
Apartemen Jeffrey Epstein di Distrik 16, Paris, Perancis, 13 Agustus 2019. (Foto: dok).

Polisi Perancis menyerukan agar para korban dan saksi terkait kasus ekploitasi seksual yang dilakukan mendiang pengusaha kaya Jeffrey Epstein bersedia melaporkan diri dan memberi keterangan yang dapat membantu penyelidikan. Mereka menyatakan, sejauh ini, mereka telah mewawancara tiga orang yang mengidentifikasikan diri mereka sebagai korban.

Seruan polisi itu muncul, Rabu (11/9), di jejaring sosial Twittter, dengan disertai nomor telepon dan alamat email Kementerian Dalam Negeri. Seruan itu juga menyebutkan bahwa sejumlah spesialis kepolisian telah dikerahkan dalam penyelidikan tersebut.

Kantor Kejaksaan Paris mengatakan, tiga korban yang melapor telah diinterogasi para penyelidik pada Agustus dan awal September.

Investigasi yang dilakukan Perancis dimulai sejak 23 Agustus lalu. Mereka menyelidik kemungkinan adanya dugaan perkosaan terhadap perempuan di bawah umur dan tuduhan-tuduhan lain terkait kasus Epstein.

Epstein dilaporkan bunuh diri di penjara bulan lalu. [ab/uh]

Recommended

XS
SM
MD
LG