Tautan-tautan Akses

Pemimpin Agung Iran Puji Demonstrasi di Mesir dan Tunisia


Pemimpin agung Iran Ayatollah Ali Khamenei berbicara dalam khotbah sholat Jumat di Teheran, 4 Februari 2011.
Pemimpin agung Iran Ayatollah Ali Khamenei berbicara dalam khotbah sholat Jumat di Teheran, 4 Februari 2011.

Ayatollah Ali Khamenei hari Jumat mengatakan bahwa kedua demonstrasi itu menyerupai revolusi Islam di Iran tahun 1979.

Pemimpin agung Iran Ayatollah Ali Khamenei hari Jumat memuji protes di Mesir dan Tunisia dengan mengatakan bahwa kedua demonstrasi itu menyerupai revolusi Islam di Iran tahun 1979.

Berbicara dalam khotbah sholat Jumat di Teheran, Ayatollah Khamenei menyebut demonstrasi itu “kebangkitan Islam” dan menyatakan tentara Mesir seharusnya mendukung demonstran.

Khamenei menuduh Presiden Mesir Hosni Mubarak meladeni Amerika dan Israel. Ia menyatakan, bila demonstrasi di Mesir dan negara-negara Arab lainnya berhasil, maka akan mengarah pada kekalahan kebijakan Amerika di kawasan itu.

Juga hari Jumat, para pemimpin Uni Eropa mengimbau pihak berwenang Mesir memulai kekuasaan transisi segera.

Perdana Menteri Inggris David Cameron, yang menghadiri KTT Uni Eropa di Brussel hari Jumat mengatakan, Mesir harus mengambil langkah-langkah untuk memastikan bahwa ada jalur yang jelas, kredibel dan transparan menuju transisi. Ia menambahkan, sejauh ini langkah-langkah yang diambil tidak memenuhi aspirasi rakyat Mesir.

Pemimpin ke-27 negara anggota Uni Eropa juga mengimbau dimulainya dialog antara pemerintah dan oposisi Mesir.

XS
SM
MD
LG