Tautan-tautan Akses

Pemilik Klub Chelsea Abramovich Dapat Kewarganegaraan Portugis


Pemilik Chelsea Roman Abramovich memuji para penggemar setelah berhasil memenangkan Liga Premier. (Foto: Reuters/Hannah McKay Livepic)
Pemilik Chelsea Roman Abramovich memuji para penggemar setelah berhasil memenangkan Liga Premier. (Foto: Reuters/Hannah McKay Livepic)

Miliarder pemilik klub sepak bola Chelsea, Roman Abramovich, telah menjadi warga negara Portugis.

Seorang juru bicara Abramovich mengonfirmasi laporan surat kabar Portugis Publico pada Sabtu (18/12) yang mengutip dokumen kementerian kehakiman yang mengatakan pengusaha kelahiran Rusia itu telah diberikan kewarganegaraan Portugis pada 30 April.

Kasus Abramovich didasarkan pada undang-undang Portugis yang menawarkan naturalisasi kepada keturunan Yahudi Sephardic yang diusir dari semenanjung Iberia selama Inkuisisi abad pertengahan, kata surat kabar itu.

Ribuan orang Yahudi Israel telah diberikan kewarganegaraan Portugis sejak undang-undang tersebut disahkan pada 2015. Jumlah aplikasi semacam itu telah meningkat di Portugal sejak tawaran kewarganegaraan serupa kepada orang Yahudi Sephardic oleh Spanyol berakhir pada 2019.

Abramovich telah menyumbangkan uang untuk proyek-proyek yang menghormati warisan Yahudi Sephardic Portugis di Kota Hamburg, Jerman, menurut portal informasi Komunitas Yahudi Porto, Mazal.

Ada sedikit sejarah yang diketahui tentang Yahudi Sephardic di Rusia meskipun Abramovich adalah nama keluarga umum asal Yahudi Ashkenazi.

Forbes memperkirakan kekayaan Abramovich mencapai $ 14,3 miliar dari sepak terjangnya di industri minyak Rusia pada 1990-an dan membeli klub sepak bola Chelsea pada 2003. Dia menjabat sebagai gubernur regional di Rusia dari 2000 hingga 2008 dan mengambil kewarganegaraan Israel pada 2018. [ah]

XS
SM
MD
LG