Tautan-tautan Akses

PBB Perkirakan 9.000 Warga Suriah Lari ke Lebanon


Ribuan warga Suriah melarikan diri dari negaranya sejak penumpasan oleh pasukan pemerintah.
Ribuan warga Suriah melarikan diri dari negaranya sejak penumpasan oleh pasukan pemerintah.

Warga Suriah melarikan diri ke Lebanon sejak pemerintah Suriah memulai penumpasan terhadap demonstran anti pemerintah tahun lalu.

Komisi Tinggi PBB untuk urusan pengungsi (UNHCR) mengatakan sekurangnya 9.000 warga Suriah telah melarikan diri ke Lebanon sejak pemerintah Suriah memulai penumpasan terhadap demonstran anti pemerintah tahun lalu.

Juru bicara UNHCR Dana Suleiman di Beirut mengatakan kepada VOA badan pengungsi PBB itu dan pemerintah Lebanon telah menghitung bahwa 7.000 lebih pengungsi masuk ke Lebanon sejak bulan April. Sekurangnya 2.000 warga Suriah lainnya melintas perbatasan di Lembah Bekaa dalam beberapa hari terakhir lari dari kekerasan di wilayah Homs.

Kelompok oposisi yang berbasis di Inggris Pengamat HAM Suriah mengatakan pasukan Suriah hari Selasa membom sebuah jembatan yang digunakan untuk mengevakuasi orang yang cedera dari Homs.

Kelompok aktivis lainnya, Komisi Kerjasama Lokal Suriah mengatakan pasukan pemerintah menembaki Maaret al-Numan di provinsi Idlib. Saksi mata melaporkan ledakan besar yang memutuskan jalur komunikasi di kawasan Daraa.

Kantor berita Suriah, SANA mengutip Presiden Bashar al-Assad hari Selasa mengatakan warga Suriah telah membuktikan penegasan mereka akan reformasi dan melawan “teroris yang didukung asing” yang dituduh Suriah dalam pergolakan yang hampir berlangsung setahun.

XS
SM
MD
LG