Tautan-tautan Akses

Pasukan Kurdi Usir ISIS dari Kobani


Tentara Turki berjaga-jaga di gerbang perbatasan Mursitpinar di Suruc, perbatasan dengan kota Kobani, Suriah (27/6). (Reuters/Murad Sezer)
Tentara Turki berjaga-jaga di gerbang perbatasan Mursitpinar di Suruc, perbatasan dengan kota Kobani, Suriah (27/6). (Reuters/Murad Sezer)

Jurnalis setempat melaporkan bahwa semua kawasan di Kobani kini dikuasai para pejuang Kurdi.

Para pejuang Kurdi berhasil mengusir militan Negara Islam (ISIS) dari Kobani, kota yang terletak di perbatasan Suriah dengan Turki, dua hari setelah kelompok itu mengambil alih beberapa kawasan permukiman di kota tersebut. Perkembangan baru itu dilaporkan sebuah kelompok pengawas Suriah dan beberapa aktivis.

Sedikitnya 174 warga sipil tewas sejak ISIS menyusup masuk kota itu, Kamis lalu.

Associated Press melaporkan bahwa para pejuang Kurdi kini mencari militan ISIS yang kemungkinan masih bersembunyi di Kobani.

Jurnalis setempat bernama Rudi Mohammad Amin mengatakan, semua kawasan di Kobani kini dikuasai para pejuang Kurdi.

Para pejuang Kurdi, yang didukung serangan udara pimpinan Amerika, sebetulnya telah menguasai Kobani awal tahun ini, namun sejumlah militan ISIS berhasil menyusup masuk kota itu.

Para pejuang Kurdi secara sedikit demi sedikit juga telah mengambil alih kontrol ISIS atas sejumlah kawasan lain di perbatasan.

XS
SM
MD
LG