Tautan-tautan Akses

Partai-Partai Turki Berkampanye Jelang Pemilu Minggu


Perdana Menteri Turki Ahmet Davutoglu berpidato dalam kampanye Partai Keadilan dan Pembangunan (AKP) di Konya (30/10).
Perdana Menteri Turki Ahmet Davutoglu berpidato dalam kampanye Partai Keadilan dan Pembangunan (AKP) di Konya (30/10).

Jumlah pemilih hari Minggu diperkirakan akan jauh lebih banyak dibandingkan Juni lalu, bahkan hingga 86 persen dari total.

Partai-partai politik Turki hari Sabtu (31/10) menggelar kampanye terakhir sehari sebelum pemilihan umum nasional, yang kedua dalam lima bulan ini.

Dalam kampanyenya, Perdana Menteri Ahmet Davutoglu mengimbau pemilih untuk memberikan suaranya pada partainya AKP dalam pemilu hari Minggu. Ia menyuarakan keyakinan bahwa partainya akan menang.

Partai oposisi terbesar CHP juga berkampanye.

Presiden Recep Tayyip Erdogan meminta pemilu baru setelah partai AKP secara mengejutkan kehilangan suara mayoritas dalam pemilu Juni lalu. Davutoglu gagal membentuk pemerintahan baru, meskipun telah berusaha berkoalisi dengan partai-partai oposisi di parlemen.

Itu adalah pertama kalinya dalam 13 tahun AKP gagal merebut mayoritas di parlemen. Ada 550 kursi di parlemen Turki dan butuh 276 untuk mendapat suara mayoritas.

Jumlah pemilih hari Minggu diperkirakan akan jauh lebih banyak dibandingkan Juni lalu, bahkan hingga 86 persen dari total. [th]

XS
SM
MD
LG