Tautan-tautan Akses

Para Pemimpin Dunia Sambut Positif KTT AS-Korut


Pertemuan bersejarah Presiden AS Donald Trump dan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un di Singapura hari Selasa (12/6) mendapat sambutan positif dari para pemimpin dunia.
Pertemuan bersejarah Presiden AS Donald Trump dan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un di Singapura hari Selasa (12/6) mendapat sambutan positif dari para pemimpin dunia.

Para pemimpin di Asia dan tempat-tempat lain menunjukkan nada optimis untuk masa depan setelah pertemuan bersejarah hari Selasa (12/6) antara Presiden AS Donald Trump dan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un di Singapura.

Presiden Korea Selatan, Moon Jae-in, yang upaya diplomatiknya membuka jalan dengan rezim yang terisolasi itu membuka jalan bagi pertemuan puncak Trump-Kim di Singapura, menyatakan harapan akan terjadinya “denuklirisasi menyeluruh dan perdamaian” di semenanjung Korea, sementara mengakui dia hampir tidak tidur malam sebelumnya.

Di Beijing, Menteri Luar Negeri Wang Yi mengatakan kepada para wartawan bahwa Tiongkok berharap perundingan AS-Korea Utara akhirnya bisa mengarah pada perjanjian damai yang secara resmi mengakhiri Perang Korea.

Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe mengatakan kepada para wartawan dalam konferensi pers bersama dengan pemimpin Malaysia Mahathir Mohomad yang sedang berkunjung ke Jepang bahwa Korea Utara “akan memiliki masa depan yang cerah jika menapak jalan yang benar.”

Dalam sebuah pernyataan tertulis yang dikeluarkan beberapa jam kemudian, Perdana Menteri Abe mengatakan janji Pyongyang untuk merealisasikan denuklirisasi menyeluruh adalah “langkah pertama dalam resolusi yang komprehensif” yang positif.

Baca juga: Pernyataan Bersama Trump dan Kim

Di Rusia, Wakil Menteri Luar Negeri Sergei Ryabkov mengatakan Moskow siap membantu dalam menerapkan kesepakatan itu, menurut laporan dari kantor berita TASS. [lt]

Recommended

XS
SM
MD
LG