Tautan-tautan Akses

Pangkalan TNI AU Adi Soemarmo Dipenuhi Deretan Pesawat Tempur


Deretan pesawat tempur terpajang di salah satu sudut Pangkalan udara TNI AU Adi Soemarmo Solo, Jumat siang, 21 Maret 2014 (VOA/Yudha Solo)
Deretan pesawat tempur terpajang di salah satu sudut Pangkalan udara TNI AU Adi Soemarmo Solo, Jumat siang, 21 Maret 2014 (VOA/Yudha Solo)

Pangkalan Udara TNI AU Adi Soemarmo menjadi markas sementara tim pesawat tempur dari Madiun Jawa Timur, yang akan berlatih di Pangkalan TNI AU ini selama satu setengah bulan mendatang.

Deretan pesawat tempur terpajang di salah satu sudut Pangkalan udara TNI AU Adi Soemarmo Solo, Jumat siang (21/3). Pesawat tersebut berwarna kuning biru tampak mecolok diantara pesawat tempur lainnya yang berwarna abu-abu.

Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) TNI AU Adi Soemarmo, Kolonel Penerbang Agus Radar Sucahyo mengatakan Pangkalan Udara TNI AU Adi Soemarmo menjadi markas sementara tim pesawat tempur dari Madiun Jawa Timur. Menurut Agus Radar, 20 pilot pesawat tempur akan berlatih di Pangkalan TNI AU ini selama satu setengah bulan mendatang.

“Pesawat tempur ini dari Madiun pindah ke sini untuk sementara, karena markas peaswat tempur ini di Madiun sedang diperbaiki runway-nya, sehingga dari Mabes TNI memindahkan sementara aktifitas latihan tempur pesawat ini ke Pangakalan TNI AU Adi Soemarmo Solo ini," kata Danlanud TNI AU Adi Soemarmo, Kolonel Agus Radar Sucahyo.

"Ada sekitar 130 personil TNI AU dari Madiun, 22 diantaranya pilot atau penerbang pesawat tempur tersebut, 11 personil dari skadron 14 dan 11 personil dari Skadron 15. Ada enam pesawat tempur jenis T50, Hawk MK-53 ada satu pesawat dan pesawat tempur F-5 ada dua. Kalau latihan di sini sama dengan ketika latihan di markas Madiun, ya latihan tempur di sini,” lanjutnya.

Sejumlah personil TNI AU tampak memeriksa deretan pesawat tempur tersebut. Bahkan sebagian pesawat tersebut ditutup selubung warna putih. Deretan pesawat tempur yang berwarna mencolok ini menarik perhatian warga maupun para jurnalis yang berada di lokasi tersebut.

Salah seroang warga, Ryantono mengaku senang bisa melihat dari dekat pesawat tempur yang biasa bermarkas di Pangkalan udara TNI AU Iswahyudi Madiun, dan sangat jarang ada di Pangkalan TNI AU Adi Soemarmo.

“Ya kalau saya sangat senang bisa melihat deretan pesawat tempur TNI dari dekat. Ada banyak jenisnya. Pesawat tempur Indonesia ternyata bentuknya seperti ini. Selama ini kan hanya bisa melihat pesawat tempur hanya dari TV atau film-film saja. Ternyata sekarang bisa melihat langsung. Ya senang,” kata Ryantono.

Pengamanan lokasi pesawat tempur ini sangat ketat, tidak semua orang memiliki akses masuk ke lokasi pesawat. Warga hanya bisa melihat deretan pesawat maupun saat latihan dari balik pagar pangkalan TNI AU Adi Soemarmo.

Recommended

XS
SM
MD
LG