Tautan-tautan Akses

Obama akan Desak G20 Dukung Serangan atas Suriah


Presiden Barack Obama akan mendesak para pemimpin G20 agar mendukung serangan militer Amerika terhadap Suriah (foto: dok).
Presiden Barack Obama akan mendesak para pemimpin G20 agar mendukung serangan militer Amerika terhadap Suriah (foto: dok).

Presiden Barack Obama akan mendesak para pemimpin yang menghadiri KTT G20 di St. Petersburg, Rusia, agar mendukung serangan militer Amerika terhadap Suriah.

Presiden Rusia Vladimir Putin mengumumkan rencana untuk menambahkan Suriah ke dalam agenda KTT, tidak lama setelah para peserta tiba di St. Petersburg hari Kamis.

Dalam pidato pembukaan, Putin mengatakan beberapa pemimpin telah minta agar disediakan waktu untuk membahas topik-topik internasional yang gawat terutama Suriah. Ia mengatakan, pembicaraan mungkin dilakukan dalam jamuan makan malam kerja hari Kamis (5/9).

Krisis Suriah tidak termasuk dalam agenda resmi KTT dua hari di St. Petersburg itu, tetapi para pemimpin membahasnya disela-sela pertemuan.

Obama mengupayakan dukungan yang lebih luas, baik di dalam maupun di luar negeri, bagi serangan militer terhadap pemerintah Suriah yang dituduh telah menggunakan senjata kimia terhadap warga sipil.
XS
SM
MD
LG