Tautan-tautan Akses

Menlu Tiongkok: Hubungan AS–Tiongkok pada ‘Jalur yang Tepat’


Menlu Tiongkok Yang Jiechi (kiri) dalam pertemuan dengan Menlu AS Hillary Rodham Clinton di Washington, 5 Januari 2010.
Menlu Tiongkok Yang Jiechi (kiri) dalam pertemuan dengan Menlu AS Hillary Rodham Clinton di Washington, 5 Januari 2010.

Menlu Yang Jiechi berada di Washington untuk mempersiapkan kunjungan kenegaraan Presiden Hu Jintao akhir bulan ini.

Menteri Luar Negeri Tiongkok Yang Jiechi mengatakan negaranya dan Amerika kini di “jalur yang tepat” dalam hubungan mereka, sebelum dimulainya lawatan Presiden Tiongkok Hu Jintao ke Washington yang dijadwalkan akhir bulan ini.

Yang Jiechi berada di Washington untuk mempersiapkan kunjungan kenegaraan tersebut. Sebelum pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Hillary Clinton hari Rabu, Yang Jiechi mengatakan kedua pihak “menghadapi sejumlah tantangan bersama” dan “menikmati sejumlah peluang bersama”.

Yang Jiechi juga mengatakan adalah demi “kepentingan” Tiongkok, Amerika dan dunia, kedua negara harus terus bekerjasama guna mendatangkan manfaat yang lebih banyak bagi warganya.

Menteri Luar Negeri Amerika Hillary Clinton mengatakan ia dan Yang Jeichi merasa memiliki tanggungjawab besar untuk memastikan agar lawatan Presiden Tiongkok Hu Jintao melanjutkan hubungan yang positif, kooperatif dan komprehensif antar kedua negara mereka. Presiden Hu Jintao direncakan memulai kunjungan itu pada 19 Januari.

Presiden Amerika Barack Obama menandaskan lagi komitmennya pada hubungan yang positif dengan Tiongkok hari Selasa, ketika ia ikut dalam pertemuan antara Menteri Luar Negeri Tiongkok Yang Jeichi dan Penasehat Keamanan Nasional Amerika Tom Donilon, di Gedung Putih.

XS
SM
MD
LG