Tautan-tautan Akses

Menhan AS: Pemimpin ISIS Kemungkinan Masih Hidup


Pemimpin kelompok ekstremis ISIS, Abu Bakr al-Baghdadi, diduga masih hidup (foto: dok).
Pemimpin kelompok ekstremis ISIS, Abu Bakr al-Baghdadi, diduga masih hidup (foto: dok).

Dua pejabat tinggi AS menyatakan bahwa pemimpin kelompok teror ISIS tewas. Ada beberapa laporan dalam beberapa pekan terakhir dari Rusia, Suriah, Iran dan bahkan dari sebuah organisasi HAM yang menyatakan, pemimpin ISIS, Abu Bakr al-Baghdadi, terbunuh di Irak atau Suriah.

Namun pada hari Jumat (21/7), Menteri Pertahanan AS, Jim Mattis dan Direktur Pusat Anti-Terorisme Nasional, Nick Rasmussen mengatakan bahwa tidak ada bukti bahwa Baghdadi telah terbunuh.

"Saya pikir Baghdadi masih hidup," Mattis mengatakan kepada wartawan di Pentagon, menambahkan bahwa meski tidak suka menonjolkan diri, pemimpin ISIS itu kemungkinan masih terlibat dalam pengambilan keputusan kelompok teror tersebut.

"Kami mencoba melacaknya cukup dekat," kata Mattis. "Dia menyatakan perang terhadap kita sehingga dia akan menuai hasil untuknya."

Pada Jumat lalu, Rasmussen National Counterterrorism Center mengatakan, mereka yang mengklaim Baghdadi tewas, belum mempunyai bukti apapun. Ini adalah minggu kedua berturut-turut pejabat tinggi AS menepis rumor tentang kematian pemimpin ISIS itu.

Komandan koalisi anti-ISIS di Irak adalah orang pertama yang menolak klaim tersebut. [ps/al]

XS
SM
MD
LG