Tautan-tautan Akses

Kostum Film Nominasi Oscar Dipamerkan di Museum


Gaun biru yang dikenakan oleh aktris Lily Collins dalam film "Cinderella" dipamerkan di Museum Fashion Institute of Design and Merchandising (FIDM), Los Angeles, California (Foto: FIDM Museum).
Gaun biru yang dikenakan oleh aktris Lily Collins dalam film "Cinderella" dipamerkan di Museum Fashion Institute of Design and Merchandising (FIDM), Los Angeles, California (Foto: FIDM Museum).

Salah satu adegan yang paling mengesankan dalam film Cinderella adalah ketika baju usang yang dikenakan aktris Lily Collins disulap menjadi gaun biru panjang yang megar dan indah.

Busana mewah ini kini sedang dipamerkan di Museum Fashion Institute of Design and Merchandising (FIDM) di Los Angeles, California.

Nick Verreos, juru bicara FIDM mengatakan, "Satu gaun Cinderella ini menggunakan bahan sekitar 228 meter panjangnya. Ada 9 gaun yang identik dibuat untuk film ini. Duplikatnya diperuntukkan bagi pemeran pengganti pertama dan kedua, atau untuk cadangan. Total jahitannya hampir sepanjang lima meter. Dan total bahannya lebih dari 1.600 meter."

Gaun ini adalah bagian dari pameran tahunan yang menampilkan kostum-kostum dalam film-film Hollywood, termasuk busana dari kelima film yang para desainernya mendapat nominasi Oscar kategori perancang kostum terbaik tahun ini. Kelima film itu adalah Cinderella, Carol, Mad Max: Fury Road, The Revenant dan The Danish Girl.

Paco Delgado, perancang kostum The Danish Girl, peraih nominasi Oscar perancang kostum terbaik.
Paco Delgado, perancang kostum The Danish Girl, peraih nominasi Oscar perancang kostum terbaik.

Dalam The Danish Girl, Paco Delgado merancang kostum yang dikenakan aktor Eddie Redmayne yang menjelma menjadi seorang transgender.

"Semula kami sangat khawatir tentang bagaimana Eddie bisa terlihat seperti perempuan tulen. Kami mulai dari awal dengan bertukar ide, mencoba-coba berbagai pola, warna dan bahan sampai akhirnya menemukan kostum yang tepat," kata Delgado.

Lebih dari 100 kostum dari 23 film ditampilkan dalam pameran kali ini. Dan yang paling jadi favorit pengunjung adalah kostum dari luar galaksi.

Nick Verreos, juru bicara Museum FIDM, dan juga perancang busana, serta TV personality Project Runway.
Nick Verreos, juru bicara Museum FIDM, dan juga perancang busana, serta TV personality Project Runway.

"Yang paling digemari pengunjung adalah kostum Star Wars karena kostum ini menarik minat pengunjung yang pada umumnya tidak tertarik datang ke pameran kostum," tambah Verreos.

Menurut Nick ini adalah pameran satu-satunya di dunia yang menampilkan kostum dari film-film blockbuster dan nominasi Oscar.

Pameran Desain Kostum Film ke-24 ini diadakan secara gratis sampai 30 April 2016. [dw]

XS
SM
MD
LG