Tautan-tautan Akses

Konvensi Putri Duyung di AS 


Mermaids dan Mermen bersiap untuk ambil bagian dalam renang terbuka saat berlangsungnya MerMagic Con di Freedom Aquatic Center, Manassas, Virginia, 7 Agustus 2021. (Joseph Prezioso / AFP)
Mermaids dan Mermen bersiap untuk ambil bagian dalam renang terbuka saat berlangsungnya MerMagic Con di Freedom Aquatic Center, Manassas, Virginia, 7 Agustus 2021. (Joseph Prezioso / AFP)

Putri Duyung adalah salah satu legenda yang melekat dalam ingatan meskipun orang sudah beranjak dewasa. Para penggemar putri duyung di AS bahkan mengadakan konvensi dan melakukan sejumlah kegiatan yang menghidupkan angan-angan mengenai tokoh legenda ini.

Ribuan orang berkumpul pada akhir pekan pertama di bulan Agustus 2021 menghadiri konvensi putri duyung MerMagic di pusat kegiatan air di Manassas, Virginia.

Perempuan-perempuan mengibaskan rambutnya yang panjang mengenakan pakaian dengan sirip berkilau pada konvensi yang diklaim sebagai acara terbesar para penggemar putri duyung.

Konvensi ini menarik minat berbagai kalangan, baik yang berpartisipasi aktif sebagai putri duyung, ataupun hanya menonton segala kegiatan yang menyangkut tokoh cerita terkenal ini.

Beberapa penampilan para peserta MerMagic Con in Manassas, Virginia, 7 Agustus 2021. (Foto: Joseph Prezioso / AFP)
Beberapa penampilan para peserta MerMagic Con in Manassas, Virginia, 7 Agustus 2021. (Foto: Joseph Prezioso / AFP)

Morgana Alba adalah salah seorang dari pendiri konvensi. "Konvensi ini sebenarnya untuk semua orang, kita tidak harus berenang untuk menjadi putri duyung, bahkan tidak harus punya ekor. Menurut catatan sejarah ada legenda berbeda mengenai jenis putri duyung pada hampir setiap masyarakat, artinya tidak ada yang salah untuk menjadi putri duyung."

Kelompok, Society of Fat Mermaids, ingin memperkuat pesan itu dan menarik lebih banyak penggemar putri duyung.

Konvensi Putri Duyung di AS
mohon tunggu

No media source currently available

0:00 0:03:09 0:00

Pendiri kelompok itu, Che Monique, mengatakan ia memposting foto anggota kelompok itu berenang dan melakukan trik di kolam renang sambil mengenakan pakaian putri duyung terbaiknya di Instagram untuk mendorong orang lain berpikir mereka juga bisa melakukannya.

Tetapi sebagian orang mungkin tertegun dengan biaya yang dikeluarkan untuk menjadi putri duyung seperti dituturkan Jasmine Glover kepada AFP. "Ini jelas bukan hobi yang murah. Ekor yang saya pakai sekarang harganya mungkin dua sampai tiga ribu dolar dan semua yang melengkapinya. Saya pengawal pantai bersertifikat, dan saya sedang berupaya mendapat izin menyelam untuk memastikan agar aman, dan itu biayanya cukup mahal," jelasnya.

Mermaids dan Mermen berkumpul di sekitar kolam renang utama untuk foto bersama saat berlangsungnya MerMagic Con di Freedom Aquatic Center, Manassas, Virginia, 7 Agustus 2021. (AFP)
Mermaids dan Mermen berkumpul di sekitar kolam renang utama untuk foto bersama saat berlangsungnya MerMagic Con di Freedom Aquatic Center, Manassas, Virginia, 7 Agustus 2021. (AFP)


Banyak penggemar putri duyung yang diistilahkan sebagai "merfolk" menghabiskan ribuan dolar untuk pakaian yang mereka kenakan yang terbuat dari busa dan kain khusus.

Di lantai pameran dagang, vendor menjual segala sesuatu mulai dari ekor lengkap hingga aksesori untuk menghias dan menyempurnakan penampilan sebagai putri duyung, termasuk hiasan kepala, kalung, cincin, dan pakaian.

Pada siang hari di pusat akuatik itu beberapa ratus merfolk bertengger di tepi kolam renang besar untuk berfoto bersama dan berenang.

Sementara banyak peserta datang hanya untuk bersenang-senang, yang lain datang dengan semangat bersaing dan mencoba peruntungan mereka pada Mer-Olympics atau kontes putri duyung, Miss Mermaid USA Pageant.

Salah seorang diantaranya adakah Hannah Sayward yang mengenakan mahkota bunga pada rambut pirangnya yang ikal dan ekornya yang kemilau. Konvensi ini menurutnya sangat menakjubkan yang mewujudkan mimpi menjadi kenyataan. [my/jm]

XS
SM
MD
LG