Tautan-tautan Akses

Hakim Inggris Tolak Permohonan untuk Tunda Sidang Ekstradisi Assange


Pendukung Assange menggelar aksi protes di Old Bailey. London, 7 September 2020.
Pendukung Assange menggelar aksi protes di Old Bailey. London, 7 September 2020.

Seorang hakim Inggris telah menolak permohonan para pengacara pendiri WikiLeaks Julian Assange untuk menunda sidang ekstradisinya hingga tahun depan.

Para pengacara tersebut memohon penangguhan itu guna memiliki lebih banyak waktu untuk merespon tuduhan AS bahwa Assange berkonspirasi dengan para peretas untuk mendapatkan informasi rahasia.

Assange muncul di sebuah pengadilan di London pada Senin (7/9) untuk melawan berbagai upaya jaksa penuntut AS yang berusaha mengekstradisinya ke AS untuk disidang atas dakwaan spionase.

AS mendakwa pria Australia berusia 49 tahun itu dengan 18 dakwaan spionase dan penyalahgunaan komputer terkait publikasi berbagai dokumen militer rahasia AS di situs WikiLeaks. Dia terancam hukuman penjara maksimal 175 tahun.

Para pengacara Assange mengatakan persidangan itu merupakan pelanggaran kekuasaan yang bermotif politik. [vm/jm]

Recommended

XS
SM
MD
LG