Tautan-tautan Akses

Gedung Putih Umumkan Dana $1,7 Miliar untuk Perangi Varian COVID-19


Dr. Rochelle Walensky, Direktur Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC)
Dr. Rochelle Walensky, Direktur Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC)

Tim Tanggap Darurat COVID-19 Gedung Putih mengumumkan rencana pada hari Jumat (16/4) untuk menginvestasikan $ 1,7 miliar guna membantu departemen kesehatan federal, negara bagian, dan lokal mengidentifikasi ancaman virus yang muncul, seperti varian virus corona yang menyebabkan COVID-19, yang mendorong lonjakan jumlah infeksi.

Dalam jumpa pers virtual tim itu, Direktur Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Rochelle Walensky mengatakan angka terbaru yang dihimpun oleh badan yang dipimpinnya, dari sekitar tiga minggu lalu, menunjukkan jenis virus varian B-117 – awalnya ditemukan di Inggris – menurut perhitungan merupakan 44% virus yang beredar di Amerika Serikat.

Walensky memperkirakan angka itu sekarang mendekati 50%. Walensky juga mengatakan varian baru itu, yang 50% hingga 70% lebih mudah menular daripada jenis virus aslinya, kemungkinan merupakan faktor utama dalam melonjaknya jumlah kasus baru.

Kepala CDC itu mengatakan angka terbaru menunjukkan rata-rata kasus baru harian naik lagi minggu ini lebih dari 8%, menjadi sedikit di bawah 70.000. Walensky mengatakan itu lebih signifikan jika dibandingkan dengan empat minggu lalu, ketika terjadi sekitar 50.000 kasus baru per hari. [lt/pp]

XS
SM
MD
LG