Tautan-tautan Akses

AS Tempatkan Pertahanan Misil Tambahan di Korea Selatan


Uji coba sistem pertahanan misil, THAAD (Terminal High Altitude Area Defense) Militer AS (Foto: dok).
Uji coba sistem pertahanan misil, THAAD (Terminal High Altitude Area Defense) Militer AS (Foto: dok).

Washington dan Seoul dengan resmi mengumumkan pekan lalu mereka bermaksud menempatkan sistem pertahanan misil yang disebut THAAD, di Korea Selatan secepat mungkin.

Amerika Serikat untuk sementara telah menempatkan perangkat misil Patriot tambahan di Korea Selatan. Langkah itu diambil sebagai tanggapan atas percobaan nuklir dan peluncuran misil jarak-jauh Korea Utara.

Panglima Angkatan Darat ke-8 Amerika Serikat, Letnan Jenderal Thomas Vandal, mengatakan “pengambilan langkah ini memastikan kita selalu siap untuk bertahan terhadap serangan dari Korea Utara.”

Penempatan sementara itu dilakukan menjelang pembicaraan yang akan diadakan Amerika dan Korea Selatan dalam pekan mendatang mengenai penempatan system pertahanan misil yang lebih canggih, kata seorang pejabat pertahanan Seoul mengukuhkan.

Washington dan Seoul dengan resmi mengumumkan pekan lalu mereka bermaksud menempatkan sistem pertahanan misil yang disebut THAAD, di Korea Selatan secepat mungkin.

Di mana dan kapan persisnya system pertahanan itu akan ditempatkanakan menjadi pokok pembicaraan yang akan diadakan sedini pekan depan, menurut pejabat Kementerian Pertahanan Korea Selatan. [gp]

XS
SM
MD
LG