Tautan-tautan Akses

AS Kaji Ulang Visa Pelajar bagi Keluarga Pejabat Iran


Gedung Departemen Luar Negeri di Washington, D.C.
Gedung Departemen Luar Negeri di Washington, D.C.

Departemen Luar Negeri Amerika sedang mempelajari keluhan orang Iran yang mengatakan bahwa mereka tidak mendapat visa pelajar sebagaimana yang didapat anggota keluarga pejabat Iran.

Dalam wawancara dengan VOA, Wakil Khusus Amerika untuk Iran Brian Hook mengatakan Amerika mempertimbangkan ulang visa pelajar bagi anggota keluarga pejabat Iran.

Hook mengatakan Amerika menilainya tidak adil bagi orang Iran lain yang dilarang masuk ke Amerika karena Amerika menganggap Iran sebagai pengekspor teroris global. Iran adalah satu dari tujuh negara yang warganya dibatasi untuk datang ke Amerika setelah Presiden Donald Trump mengumumkan larangan imigrasi musim semi lalu, yang ditegakkan Mahkamah Agung pada Juni.

Namun, mahasiswa dikecualikan dari larangan itu. Ada sekitar 12.783 orang Iran belajar di Amerika pada 2017 dan 2018. Tetapi awal bulan ini, orang Iran pengguna Twitter mengeluh, visa pelajar hanya diberikan kepada siswa yang terkait pejabat Iran.

Sebagai tanggapan, 11 Desember lalu Hook mengunggah video di akun Twitter Departemen Luar Negeri Amerika berbahasa Farsi, meningkatkan prospek pencabutan visa Amerika yang diberikan kepada siswa yang punya hubungan dengan pimpinan Iran. Menurut Hook, pemerintah Trump sedang mengupayakan tanggapan atas pertanyaan pengguna Twitter di Iran.[ka]

XS
SM
MD
LG