Tautan-tautan Akses

PBB Imbau agar Pengungsi Irak Tidak Dideportasi


Badan PBB untuk Urusan Pengungsi mengulangi permohonan kepada berbagai pemerintahan agar tidak secara paksa mendeportasi para pencari suaka Irak kembali ke negara mereka.

Komisaris Tinggi PBB untuk Urusan Pengungsi (UNHCR) mengatakan kekerasan tidak terkendali kini terjadi di beberapa wilayah di Irak, sehingga terlalu berbahaya bagi orang Irak dipulangkan secara paksa.

Inggris mendeportasi paksa sejumlah warga Irak pada bulan April, yang membuat UNHCR memperingatkan bahwa saat itu terlalu dini untuk memulangkan para pengungsi ke kampung halaman mereka.

Jurubicara UNHCR, Andrej Mahecic, mengatakan negara-negara Eropa termasuk Denmark, Swedia dan Norwegia mengabaikan peringatan itu dan terus mendeportasi pencari suaka asal Irak.


XS
SM
MD
LG