Tautan-tautan Akses

Jika Menangkan Pilpres AS, Obama akan Cegah Iran Miliki Nuklir


Calon presiden Amerika barack obama mengatakan, apabila ia terpilih nanti, ia akan melakukan segalanya untuk mencegah supaya Iran tidak punya senjata nuklir. Ini dikatakan obama dimuka pertemuan sebuah lobby Israel yang kuat di Washington. Kata obama, Iran merupakan ancaman paling besar bagi keamanan dan kestabilan Israel.

Kata obama ia akan mempertimbangkan penggunaan kekuatan militer apabila usaha diplomasi untuk menghentikan program nuklir Iran tidak berhasil. Pemimpin mayoritas dalam senat Amerika, Harry Reid mengatakan bahwa komitmen Amerika untuk membela Israel lebih kuat daripada perbedaan politik dalam negerinya.

Senator barack obama telah mendapat cukup jumlah delegasi yang akan mencalonkannya sebagai presiden Amerika dalam konvensi partai Demokrat bulan Agustus. Kata jurubicara gedung putih hari ini, presiden George bush telah menyampaikan ucapan selamat kepada obama.

Kata jurubicara itu, sukses yang dicapai obama menunjukkan bahwa cara berpikir rakyat Amerika sudah jauh lebih maju. Condoleezza rice, menteri LN Amerika yang berkulit hitam juga memberikan ucapan selamat kepada obama. Tadi malam, senator obama mendapat lebih dari 2,118 suara yang dibutuhkan untuk nominasi.

Tapi calon saingan obama, Hillary Clinton belum mau menyatakan kalah, dan akan berkonsultasi dengan para penasihat dan pendukungnya sebelum membuat keputusan akhir. Sumber-sumber yang dekat dengan Clinton mengatakan, Clinton akan bergabung dengan obama kalau ia ditunjuk sebagai calon presiden. Obama akan berhadapan dengan senator john McCain dari partai republik dalam pemilihan presiden bulan November nanti.

Sementara itu, mantan Presiden Jimmy Carter mengatakan, calon presiden Amerika barack obama akan membuat kesalahan yang sangat besar apabila ia menunjuk Hillary Clinton sebagai calon wakil presidennya. Ini dikatakan oleh Jimmy Carter dalam wawancara yang dimuat harian Inggris guardian hari ini. Kata carter, kalau Clinton dijadikan calon wakil presiden, itu hanya akan memperbesar aspek negatif kedua calon pemimpin Amerika itu.

Carter mengatakan, iapun akan menentang pencalonan barack obama sebagai wakil presiden, apabila Clinton yang sekiranya menjadi calon resmi partai Demokrat. Kata carter, calon wakil presiden itu haruslah seorang tokoh yang akan bisa mengimbangi usia muda obama dan kurangnya pengalaman senator kulit hitam itu dalam bidang militer dan hubungan internasional.

XS
SM
MD
LG