Tautan-tautan Akses

Sekjen PBB Tiba di Birma Kamis Guna Percepat Usaha Pemberian Bantuan


Sekretaris Jendral PBB, Ban Ki-Moon akan tiba di Birma Kamis pagi, guna melaksanakan misi yang mempercepat bantuan untuk jutaan korban bencana siklon.

Ban mengatakan waktu penting untuk usaha bantuan Birma, karena bantuan kini hanya mencapai 25 persen dari dua setengah juta warga yang paling menderita bulan ini.

Berbicara di Bangkok, sebelum terbang ke Rangoon, Ban mengatakan salah satu sasarannya adalah bertemu dengan pemimpin militer Birma dan meyakinkan mereka agar mengijinkan aliran bebas bantuan luar negeri ke delta sungai Irawadi, pusat dari daerah bencana.

Burma masih berduka dengan tewasnya lebih dari 130 ribu penduduk, baik yang langsung tewas maupun yang hilang dalam bencana siklon itu.

Sekretaris Jendral PBB menyerukan agar semua negara mengenyampingkan perbedaan politik mereka dan berusaha sebisa mungkin untuk menyelamatkan nyawa dari mereka yang selamat.

XS
SM
MD
LG