Tautan-tautan Akses

Presiden Abbas Tolak Pembicaraan Rekonsiliasi Apapun Dengan Hamas


Presiden Palestina Mahmoud Abbas menutup kemungkinan pembicaraan rekonsiliasi apapun dengan Hamas. Presiden Abbas berbicara hari ini di Amman di mana ia menghadiri pertemuan Dewan Nasional Palestina.

Dalam pertemuan itu dia membentuk sebuah pemerintah moderat baru, yang mengobarkan protes dari para pemuka Hamas yang berseberangan dengannya yang menyebut tindakannya itu tidak konstitusional.

Pemerintah baru itu menggantikan pemerintah sementara yang dibentuk Abbas dalam bulan Juni untuk menggantikan pemerintahan koalisi pimpinan Hamas setelah ia menyatakan keadaan darurat.

Pemerintah baru ini dibentuk sementara keadaan darurat selama 30 hari segera kedaluwarsa. Berdasarkan undang-undang Palestina, Presiden Abbas hanya dapat memberlakukan keadaan darurat selama 30 hari.

Parlemen Palestina kemudian harus memutuskan perlu atau tidak memperpanjangnya.

Israel sedang mengusahakan cara-cara untuk memberikan dukungan kepada Presiden Mahmoud Abbas.

Satu rencana yang sedang dipertimbangkan Israel adalah memberi keringanan hukuman kepada militan Fatah pimpinan Presiden Abbas asalkan mereka berjanji tidak akan menyerang Israel di masa depan.

XS
SM
MD
LG