Tautan-tautan Akses

Dubes Crocker: AS, Iran Setujui Beberapa Kebijakan Umum Terhadap Irak


Dutabesar Amerika di Irak mengatakan, ia dan counterpartnya dari Iran setuju mengenai beberapa kebijakan umum terhadap Irak dalam pembicaraan tingkat tertinggi antara kedua negara dalam 30 tahun terakhir.

Dutabesar Amerika Ryan Crocker mengatakan kedua negara ingin terciptanya Irak yang demokratik, aman dan stabil serta hidup berdampingan secara damai dengan tetangga-tetangganya.

Crocker mengatakan ia juga menjelaskan kepada Hassan Kazemi dari Iran bahwa Iran harus menghentikan dukungannya kepada milisi di Irak dalam pertemuan yang berlangsung 4 jam Senin di Baghdad.

Pejabat Iran membantah bahwa mereka bertanggung jawab terhadap serangan oleh pembrontak di Irak. Kazemi mengatakan ia memberitahu Crocker Iran siap untuk membantu melatih dan memperlengkapi militer Irak.

Sementara itu, polisi Irak mengatakan sebuah bom mobil di pusat Baghdad menewaskan paling sedikit 21 orang dan melukai 66 lainnya. Ledakan itu merusak mesjik Abdel Qadir Gilani, satu dari mesjid Suni yang paling dihormati.

XS
SM
MD
LG