Burma membenarkan pengunduran diri wakil presiden konservatif negara itu sebagai bagian dari perombakan kabinet yang diharapkan para legislator akan mengurangi pengaruh tokoh-tokoh anti reformasi dalam pemerintahan.
Ketua parlemen Burma hari Rabu mengumumkan pengunduran diri Wakil Presiden Tin Aung Myint Oo karena alasan kesehatan. Sementara, kedua Majelis membuka masa sidang baru di Naypyitaw.
Tin Aung Myint Oo adalah bekas jenderal yang dekat dengan tokoh militer Than Shwee yang sudah pensiun. Ia telah minta mundur awal bulan Mei untuk mencari perawatan bagi masalah kesehatannya.
Ketua parlemen Khin Aung Myint mengatakan tentara yang menduduki seperempat kursi parlemen harus mengajukan calon wakil presiden baru selambat-lambatnya tanggal 10 Juli untuk mendapat persetujuan parlemen. Salah satu unggulan untuk jabatan itu adalah ketua Komisi Pemilihan Burma – Tin Aye.
Ketua parlemen Burma hari Rabu mengumumkan pengunduran diri Wakil Presiden Tin Aung Myint Oo karena alasan kesehatan. Sementara, kedua Majelis membuka masa sidang baru di Naypyitaw.
Tin Aung Myint Oo adalah bekas jenderal yang dekat dengan tokoh militer Than Shwee yang sudah pensiun. Ia telah minta mundur awal bulan Mei untuk mencari perawatan bagi masalah kesehatannya.
Ketua parlemen Khin Aung Myint mengatakan tentara yang menduduki seperempat kursi parlemen harus mengajukan calon wakil presiden baru selambat-lambatnya tanggal 10 Juli untuk mendapat persetujuan parlemen. Salah satu unggulan untuk jabatan itu adalah ketua Komisi Pemilihan Burma – Tin Aye.