Tautan-tautan Akses

Upaya AS Tekan China Masuki Babak Baru


Penasihat Keamanan Nasional AS John Bolton berbicara di pertemuan yang membahas nuklir Iran di New York, 25 September 2018.
Penasihat Keamanan Nasional AS John Bolton berbicara di pertemuan yang membahas nuklir Iran di New York, 25 September 2018.

Tuduhan Presiden Donald Trump bahwa China mencampuri pemilihan umum yang akan datang di Amerika menandai fase baru peningkatan kampanye menentang Beijing yang dilancarkan Washington dalam berbagai kesempatan, kata seorang pejabat senior Amerik, Kamis (27/9).

Penasehat Keamanan Nasional AS John Bolton, yang lama dianggap keras terhadap China, memainkan peranan kunci dalam menganjurkan Trump melakukan pendekatan keras terhadap Beijing. Dan, pendekatan itu tidak terbatas pada perang dagang sengit antara kedua ekonomi terbesar di dunia, tapi juga termasuk beberapa sengketa seperti kegiatan siber, Taiwan, dan Laut Cina Selatan, kata dua pejabat kepada kantor berita Reuters.

Sementara strategi baru itu sudah mulai kelihatan bentuknya, tekanan terhadap China diperkirakan bakal disertai retorika yang lebih tajam dari Amerika bersama kebijakan lain yang tidak dijelaskan dalam beberapa pekan ke depan, kata seorang di antara pejabat tadi.

Gedung Putih tidak menjawab pertanyaan Reuters mengenai semua itu. [al]

Recommended

XS
SM
MD
LG