Tautan-tautan Akses

Trump: AS 'Siap Tempur' untuk Balas Serangan Minyak Saudi


Asap terlihat mengikuti kebakaran di fasilitas Aramco di kota timur Abqaiq, Arab Saudi, 14 September 2019. (Foto: Reuters)
Asap terlihat mengikuti kebakaran di fasilitas Aramco di kota timur Abqaiq, Arab Saudi, 14 September 2019. (Foto: Reuters)

Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, mengatakan pasukan AS 'siap tempur' untuk membalas serangan terhadap salah satu ladang minyak terbesar Arab Saudi dan fasilitas minyak mentah terbesar di dunia itu.

"Ada alasan untuk percaya bahwa kita tahu pelakunya," ujar Trump dalam cuitan di Twitter Minggu malam (15/9). Ia menambahkan ia sedang menunggu informasi dari Saudi tentang siapa yang mereka yakini berada di balik serangan dan "berdasar ketentuan apa kita akan melancarkan serangan."

Sebelumnya, Menteri Luar Negeri Amerika Mike Pompeo berkicau di Twitter. Dalam kicauannya, ia mengatakan, "Iran kini telah meluncurkan serangan yang belum pernah terjadi terhadap pasokan energi dunia." Mereka juga dinilai mengabaikan klaim tanggung jawab pemberontak Houthi, yang didukung Iran dan mengatakan mereka melakukan serangan tersebut dengan menggunakan drone.

Iran menyebut tuduhan bahwa negara itu pelaku serangan sebagai "kebohongan maksimum."

Kemungkinan sasaran Iran untuk Amerika atau Arab Saudi adalah kilang dan fasilitas minyak penting," ujar Ali Shihabi, pendiri the Arabia Foundation, kepada VOA. [ka/ah]

XS
SM
MD
LG