Tautan-tautan Akses

Tabrakan Kereta di Ceko, 4 Tewas


Tabrakan kereta di Pardubice, Republik Ceko, Kamis, 6 Juni 2024. (Pemadam Kebakaran wilayah Pardubice via AP)
Tabrakan kereta di Pardubice, Republik Ceko, Kamis, 6 Juni 2024. (Pemadam Kebakaran wilayah Pardubice via AP)

Sebuah kereta penumpang bertabrakan dengan kereta barang di Republik Ceko, menewaskan sedikitnya empat orang dan melukai 23 lainnya, kata para pejabat Kamis (6/6) pagi.

Menteri Dalam Negeri Vít Rakušan mengatakan kecelakaan itu terjadi Rabu larut malam di kota Pardubice, sekitar 100 kilometer sebelah timur Praha. Kereta penumpang berkecepatan tinggi itu milik perusahaan swasta RegioJet.

Rakušan mengatakan tak ada korban terluka yang kondisinya mengancam jiwa mereka.

Menteri Transportasi Martin Kupka mengatakan jalur utama antara Praha dan bagian timur negara itu telah ditutup sementara pihak berwenang menyelidiki tabrakan tersebut.

Perusahaan kereta milik pemerintah, Czech Railways, mengatakan kemungkinan besar jalur tersebut akan tetap ditutup seharian “mengingat besarnya kecelakaan yang terjadi.”

Para petugas penyelamat mengatakan lebih dari 300 penumpang berada di kereta berkecepatan tinggi itu yang sedang menuju kota Kosice di bagian timur Slowakia. Korban tewas belum segera diidentifikasi. Masinis kedua kereta itu selamat, kata kantor berita lokal CTK.

Jalur Pardubice, di mana kereta itu bertabrakan, sangat penting bagi Czech Railways. Perusahaan itu mengatakan jalur tersebut kemungkinan juga akan ditutup hari Jumat. PM Petr Fiala menyebut kecelakaan itu sebagai tragedi besar dan menyatakan belasungkawa kepada keluarga korban tewas. [uh/ab]

Forum

Recommended

XS
SM
MD
LG