Tautan-tautan Akses

Pemerintah Sudan Selatan Berkomitmen Lakukan Gencatan Senjata


Tentara Sudan Selatan berdiri di dekat sepeda motor yang rusak dekat Bandara Bor, di baratlaut ibukota Juba, 25/12/2013.
Tentara Sudan Selatan berdiri di dekat sepeda motor yang rusak dekat Bandara Bor, di baratlaut ibukota Juba, 25/12/2013.

Sebuah blok regional Afrika mengatakan, pemerintah Sudan Selatan telah menyepakati gencatan senjata, sebuah langkah yang dapat membantu mengakhiri bentrokan antar suku yang telah mengakibatkan lebih dari 1000 orang tewas bulan ini.

Otoritas Antar Pemerintah untuk Pembangunan (IGAD) mengumumkan keputusan itu pada akhir KTT hari Jumat di Nairobi. Kelompok itu mendesak para pendukung Riek Machar, yang adalah mantan wakil dari Presiden Salva Kiir, membuat komitmen yang sama.

Bentrokan pecah di Sudan Selatan sebelumnya bulan ini, setelah Presiden Kiir menuduh Machar berusaha melakukan kudeta. Machar mengatakan kekerasan itu merupakan akibat pembersihan saingan-saingan politik Kiir.

Kekerasan itu dengan segera berubah menjadi pertentangan antar suku, dimana anggota suku Dinka – suku dari President Kiir – bentrok dengan suku Nuer – suku dari Riek Machar.

Sebelumnya, Presiden Kiir dan Machar sama-sama mengatakan siap melakukan dialog, namun pemerintah menolak tuntutan Machar agar para pemimpin oposisi yang ditahan dibebaskan terlebih dahulu.

Hari Jumat, Reuters mengatakan pasukan pemerintah mengalahkan para pejuang yang setia pada Machar di Malakal, di kawasan Upper Nile yang kaya minyak.

Recommended

XS
SM
MD
LG