Tautan-tautan Akses

Sembilan Terluka dalam Penembakan Dekat Pantai di Florida


Aparat kepolisian mendatangi lokasi penembakan di dekat Hollywood Beach Broadwalk di Hollywood, Florida, Senin, 29 Mei 2023. (Mike Stocker/South Florida Sun-Sentinel via AP)
Aparat kepolisian mendatangi lokasi penembakan di dekat Hollywood Beach Broadwalk di Hollywood, Florida, Senin, 29 Mei 2023. (Mike Stocker/South Florida Sun-Sentinel via AP)

Sembilan orang terluka pada Senin (29/5) malam ketika tembakan meletus di sepanjang trotoar pantai di Hollywood, Florida, dan membuat orang berlarian mencari perlindungan di sepanjang pantai yang ramai pengunjung pada masa liburan Hari Pahlawan.

Beberapa korban dilarikan ke rumah sakit anak, kata juru bicara kepolisian Deanna Bettineschi. Meski demikian, pihak berwenang belum merilis usia para korban atau memberi informasi lebih rinci mengenai kondisi mereka.

Penyelidikan awal menunjukkan bahwa pertikaian antara dua kelompok mengakibatkan baku tembak, kata polisi. Satu orang telah ditangkap, sementara satu terduga pelaku lain masih buron.

Video yang diunggah ke Twitter pada Senin malam menunjukkan petugas darurat medis merawat dan memberi bantuan kepada korban-korban luka.

Polisi mengatakan petugas dalam jumlah besar akan dikerahkan selama penyelidikan berlanjut. Mereka juga menyiapkan tempat bagi pihak keluarga yang terdampak.

Pantai Hollywood adalah destinasi pantai populer yang berjarak sekitar 17 kilometer dari Fort Lauderdale, dan 32 kilometer di utara kota Miami. Pantai itu dikunjungi lebih banyak orang selama masa liburan Hari Pahlawan. [rd/ah]

Forum

XS
SM
MD
LG