Tautan-tautan Akses

Rakyat AS Rayakan Hari Bersyukur


Pagar pembatas pengunjung terlihat berada di sekitar Macy's saat persiapan menjelang pelaksanaan "Macy's Thanksgiving Day Parade" di New York, 23 November 2016 (AP Photo/Bebeto Matthews).
Pagar pembatas pengunjung terlihat berada di sekitar Macy's saat persiapan menjelang pelaksanaan "Macy's Thanksgiving Day Parade" di New York, 23 November 2016 (AP Photo/Bebeto Matthews).

Para pejabat kepolisian New York mengatakan, pengamanan parade tahunan Hari Bersyukur yang dikenal sebagai "Macy's Thanksgiving Day Parade" di New York tahun ini, akan diperketat.

Rakyat Amerika hari ini merayakan Hari Bersyukur seperti yang dilakukan pada tahun-tahun sebelumnya. Keluarga dan kerabat akan berkumpul menikmati makan bersama, menonton parade dan menyaksikan pertandingan football. Bagi kebanyakan warga Amerika, hari itu menandai awal dimulainya belanja untuk keperluan Natal dan Tahun Baru,

Para pejabat kepolisian New York mengatakan, pengamanan parade tahunan Hari Bersyukur yang dikenal sebagai "Macy's Thanksgiving Day Parade" di New York tahun ini, akan diperketat. Lebih dari 3.000 polisi dalam pakaian resmi dan preman, akan disebar di rute parade sepanjang empat kilometer. Anjing-anjing pelacak bom juga akan dikerahkan.

Polisi New York tahun ini menghadapi persoalan keamanan tambahan. Tempat tinggal Presiden terpilih Donald Trump yang berupa bangunan pencakar langit bernama Trump Tower, terletak satu blok dari rute parade. Trump dan keluarganya sendiri tidak berada di New York selama hari Bersyukur melainkan sedang berlibur di Florida.

Sekitar 49 juta orang berpergian lewat darat dan udara menjelang musim liburan tahun ini. Angka itu meningkat lebih dari satu juta dibanding tahun sebelumnya. [ab/uh]

XS
SM
MD
LG