Rakyat Amerika hari Jumat (11/9) ini memperingati 19 tahun serangan teroris 11 September 2001, yang menewaskan hampir 3.000 orang di New York, Virginia dan Pennsylvania.
19 laki-laki yang berafiliasi al-Qaida melakukan empat pembajakan.
Serangan 11 September, biasa disebut 9/11, adalah serangan paling mematikan yang terjadi di dalam negeri Amerika sejak serangan terhadap Pearl Harbor pada tahun 1941. 9/11 secara permanen mengubah persepsi Amerika tentang keamanan dan mendorong Presiden Amerika ketika itu, George W. Bush, menyatakan perang melawan teroris dan menyerang Afghanistan. Pasukan koalisi pimpinan Amerika menjatuhkan Taliban dari kekuasaan di Afghanistan.
Perang di sana masih berlanjut, meskipun awal tahun ini Amerika dan Taliban menandatangani perjanjian untuk mengakhiri konflik.
Tugu peringatan bagi mereka yang tewas dalam serangan itu kini berdiri di tiga lokasi: New York, Virginia dan Pennsylvania. Bekas lokasi serangan pesawat ke Pentagon dengan cepat dibangun kembali. Perlu waktu lama untuk membangun gedung baru di lokasi World Trade Center, tetapi kini gedung itu menjulang di atas cakrawala Manhattan, dan menjadi gedung tertinggi di Amerika.[ka/jm]