Tautan-tautan Akses

Presiden SBY Tunda Lawatan ke Belanda karena Persidangan RMS


Presiden SBY saat mengumumkan pembatalan kunjungannya ke Belanda.
Presiden SBY saat mengumumkan pembatalan kunjungannya ke Belanda.

Presiden Yudhoyono membatalkan perjalanan ini lebih dari satu jam, setelah seharusnya berangkat untuk lawatan diplomatik tiga hari ke Belanda.

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menunda rencana lawatannya ke Belanda Selasa ini, dengan menyebut peradilan mengenai HAM yang sedang berlangsung di Belanda, mengancamnya akan menangkapnya.

Presiden Yudhoyono membatalkan lawatannya lebih dari satu jam setelah saat ia seharusnya berangkat untuk melakukan lawatan diplomatik tiga hari ke Belanda.

Presiden mengatakan lawatannya ke Belanda bertepatan waktunya dengan berlangsungnya peradilan di Belanda yang berkaitan dengan Republik Maluku Selatan (RMS), saat kemungkinan akan ada keputusan apakah akan menangkap Presiden Indonesia.

Indonesia menumpas RMS, segera setelah RMS menyatakan kemerdekaan pada tahun 1950, tetapi gerakan itu hidup kembali sesudah jatuhnya kekuasaan Presiden Suharto pada tahun 1998.

Kata Presiden Yudhoyono, peradilan tersebut berlangsung pada saat kunjungannya, dan ini berkaitan dengan kebesaran dan kehormatan negara. Oleh karena itu, Presiden memutuskan untuk menunda lawatannya.

Tambah Presiden Yudhoyono, bila ia tetap melakukan lawatannya, itu mungkin akan menimbulkan “salah pengertian” dan ”reaksi psikologis yang tidak baik."

XS
SM
MD
LG