Tautan-tautan Akses

Presiden Perancis Kunjungi Beirut untuk Bahas Suriah


Presiden Lebanon Michel Suleiman (kanan) dan Presiden Perancis Francois Hollande berjabat tangan saat bertemu di Istana Kepresidenan Lebanon di Baabda, Beirut (4/11).
Presiden Lebanon Michel Suleiman (kanan) dan Presiden Perancis Francois Hollande berjabat tangan saat bertemu di Istana Kepresidenan Lebanon di Baabda, Beirut (4/11).

Presiden Perancis mengunjungi Lebanon dalam lawatan singkat untuk memberi dukungan di tengah berlangsungnya kekerasan yang berlanjut di Suriah.

Presiden Perancis berada di Lebanon untuk menunjukkan dukungan bagi negara itu, di tengah kekerasan yang berlangsung di negara tetangganya, Suriah. Kekerasan itu meluas hingga ke Lebanon, dan kian memburuk dalam beberapa bulan terakhir.

Francois Hollande tiba di Beirut Minggu, dimana ia mengadakan pembicaraan dengan sejawatnya dari Lebanon, Michel Suleiman.

Lawatan itu berlangsung dua pekan setelah pemboman dengan mobil terjadi di Beirut. Oposisi menyalahkan Presiden Suriah Bashar al-Assad atas aksi pemboman itu dan menuntut perdana menteri Lebanon untuk mundur karena dugaan pemerintah Lebanon berkolusi dengan Damaskus.

Presiden Hollande akan pergi ke Arab Saudi hari ini untuk melangsungkan pembicaraan dengan Raja Abdullah mengenai Suriah.

Konflik Suriah kini memasuki bulan ke-20 dan telah mengakibatkan kematian hingga kira-kira 36 ribu orang. Ratusan orang tewas baru-baru ini setelah pemerintah meningkatkan serangan udara terhadap kawasan-kawasan yang dikontrol pemberontak.

Para aktivis Suriah mengatakan lebih dari 4.500 orang tewas bulan lalu.
XS
SM
MD
LG