Tautan-tautan Akses

Presiden China Serukan Hubungan yang Lebih Baik dengan AS


Presiden China Xi Jinping berbicara di sebuah jamuan makan malam di Seattle (22/9). (AP/Ted S. Warren)
Presiden China Xi Jinping berbicara di sebuah jamuan makan malam di Seattle (22/9). (AP/Ted S. Warren)

Xi Jinping dan Obama diperkirakan akan mengadakan pembicaraan gencar mengenai spionase dunia maya dan masalah ekonomi.

Presiden China Xi Jinping menyerukan hubungan yang lebih baik dengan Washington untuk membantu mencegah apa yang ia sebuht konflik yang sangat berbahaya antara kedua negara, saat ia memulai lawatan selama seminggu di Amerika Serikat.

Komentar tersebut dikeluarkan hari Selasa (22/9) dalam pidato kebijakan yang sangat ditunggu-tunggu kepada para pemimpin perusahaan di Seattle, persinggahan pertama dalam lawatan yang akan memuncak pekan ini dengan kunjungan kenegaraan pertama pemimpin China itu ke Gedung Putih.

“Jika China dan Amerika Serikat bekerjasama dengan baik, kedua negara dapat menjadi fondasi kuat kestabilan sedunia,” kata Xi. “Jika kedua negara bersengketa atau konfrontasi, ini akan menimbulkan malapetaka bagi kedua negara dan dunia pada umumnya.”

Pemimpin China itu juga membahas berbagai masalah lain yang telah mengganggu hubungan Amerika-China, termasuk peretasan dunia maya, yang telah dikatakan oleh Presiden Barack Obama akan menjadi pembicaraan utama dalam pertemuan empat-mata mereka.

“Pemerintah China tidak mau melakukan dalam bentuk apapun pencurian niaga atau mendorong atau mendukung usaha demikian oleh siapapun,” kata Xi, yang mengulangi lagi klaim Beijing bahwa negara itu adalah korban, bukan pelaku dalam serangan semacam itu.

Ia juga mengatakan China tidak akan menurunkan nilai mata uangnya untuk meningkatkan ekspor. Itu adalah kekhawatiran sejak lama di antara banyak pejabat Amerika, yang diperburuk lagi oleh devaluasi mendadak yuan baru-baru ini oleh Beijing.

Xi dan Obama diperkirakan akan mengadakan pembicaraan gencar mengenai spionase dunia maya dan masalah ekonomi pada waktu kunjungan kenegaraan pemimpin China itu ke Gedung Putih hari Jumat. [gp]

XS
SM
MD
LG