Tautan-tautan Akses

Presiden China Peringatkan Negara-negara Asia Soal Aliansi Militer


Presiden China Xi Jinping memberikan sambutan di acara jamuan santap malam KTT Interaksi dan Langkah untuk Meningkatkan Kepercayaandi Asia (CICA) di Shanghai (20/5).
Presiden China Xi Jinping memberikan sambutan di acara jamuan santap malam KTT Interaksi dan Langkah untuk Meningkatkan Kepercayaandi Asia (CICA) di Shanghai (20/5).

Banyak tetangga China telah meningkatkan kerjasama militer dengan Amerika dalam menanggapi meningkatnya penggunaan kekerasan dan intimidasi oleh China dalam berbagai sengketa teritorial.

Presiden China Xi Jinping memperingatkan negara-negara Asia agar tidak membangun apa yang dipandangnya sebagai aliansi militer yang tidak membantu, dalam apa yang dipandang sebagai pukulan bagi negara-negara yang telah mengembangkan hubungan pertahanan yang lebih erat dengan Amerika Serikat.

Pernyataan itu muncul di Shanghai, Rabu (21/5), pada Konferensi Interaksi dan Langkah untuk Meningkatkan Kepercayaandi Asia (CICA), sebuah kelompok regional yang diharapkan China untuk digunakan untuk mengimbangi pengaruh Amerika.

Banyak tetangga China telah meningkatkan kerjasama militer dengan Amerika dalam menanggapi apa yang mereka pandang sebagai meningkatnya penggunaan kekerasan dan intimidasi oleh China dalam berbagai sengketa teritorial.

Secara khusus, pertengkaran maritim Beijing dengan Vietnam dan Filipina di Laut Cina Selatan dan Jepang di Laut Cina Timur telah memburuk dalam beberapa bulan terakhir.

Organisasi CICA mencakup Vietnam, sementara Filipina dan Jepang bukan anggota. Kelompok ini juga tidak memasukkan Amerika sebagi anggota, sementaratmemasukkan negara-negara seperti Iran dan Rusia.
XS
SM
MD
LG