Tautan-tautan Akses

Populasi Negara Bagian AS yang Tumbuh dan Susut Tercepat pasca COVID-19


Selama pandemi COVID-19, negara bagian Florida, Idaho, dan Montana di AS berkembang paling banyak dalam jumlah penduduk (foto: ilustrasi).
Selama pandemi COVID-19, negara bagian Florida, Idaho, dan Montana di AS berkembang paling banyak dalam jumlah penduduk (foto: ilustrasi).

Selama pandemi COVID-19, negara bagian Florida, Idaho, dan Montana di AS berkembang paling banyak dalam jumlah penduduk, sedangkan New York, Illinois, dan Louisiana mengalami penyusutan terbanyak dari Juli 2020 hingga Juli 2022, menurut data baru dari Biro Sensus AS.

Perubahan terjadi sementara pertumbuhan penduduk Amerika secara keseluruhan turun ke titik terendah baru.

“Ini meningkatkan jumlah kematian secara dramatis, dan juga menurunkan kelahiran, serta jumlah migran internasional yang datang ke AS,” kata ahli demografi William Frey, cendekiawan senior di Brookings Institution.

“Total jumlah penduduk nasional, terutama dari tahun 2020 hingga 2021, tumbuh terendah dalam lebih dari 100 tahun,” kata Frey. Di antara yang paling terpukul adalah 56 kota dan wilayah metropolitan negara dengan penduduk lebih dari 1 juta.

Frey mengatakan itu pertama kalinya terjadi setidaknya sejak 1990 (tahun pertama data disimpan0 dan mungkin puluhan tahun lebih awal dari itu.

“Semua itu dipengaruhi oleh pola nasional, akibat lebih banyak kematian, lebih sedikit kelahiran dan lebih sedikit imigrasi, tetapi juga migrasi di dalam negeri,” kata Frey, yang juga seorang profesor riset di Pusat Studi Kependudukan Universitas Michigan.

Namun, angka sensus terbaru yang mencakup periode antara Juli 2021 dan Juli 2022 menunjukkan, kota-kota besar kini bangkit karena pandemi telah mereda dan tidak lagi dianggap sebagai darurat kesehatan dunia. [ps/ka]

Forum

XS
SM
MD
LG