Tautan-tautan Akses

Perenang AS Ledecky Pecahkan Rekor Dunia, Phelps Raih Emas ke-19


Atlet renang Katie Ledecky (kiri) dipeluk sesama perenang AS Leah Smith setelah meraih medali emas gaya bebas putri 400 meter dan mencatat rekor dunia baru pada Olimpiade Rio (7/8). (AP/Matt Slocum)
Atlet renang Katie Ledecky (kiri) dipeluk sesama perenang AS Leah Smith setelah meraih medali emas gaya bebas putri 400 meter dan mencatat rekor dunia baru pada Olimpiade Rio (7/8). (AP/Matt Slocum)

Michael Phelps mendapatkan medali emasnya yang ke-19 dan menjadikannya sebagai atlet dengan medali Olimpiade terbanyak dalam sejarah.

Bintang olahraga renang Amerika Serikat Katie Ledecky memecahkan rekor dunia yang dipegangnya sendiri pada pertandingan gaya bebas 400 meter putri hari Minggu (7/8) pada Olimpiade Rio.

Perenang berusia 19 tahun itu menyentuh dinding kolam dalam waktu 3 menit 56,46 detik, lebih cepat 2 detik dari rekor sebelumnya dan membuatnya meraih medali emas dalam Olimpiade Musim Panas tersebut.

Adam Peaty dari Inggris juga mencatat rekor dunia untuk gaya dada 100 meter putra dengan waktu 57,13 detik untuk meraih medali emas. Sebelumnya, Sara Sjostrom dari Swedia memecahkan rekor dunia dalam nomor putri.

Perenang Michael Phelps membawa bendera Amerika pada upacara pembukaan Olimpiade 2016 di Rio de Janeiro, Brazil (5/8).
Perenang Michael Phelps membawa bendera Amerika pada upacara pembukaan Olimpiade 2016 di Rio de Janeiro, Brazil (5/8).

Tim renang pria AS mendapat medali emas pada nomor estafet 4x100 meter. Michael Phelps, yang membuat tim memimpin pada putaran ketiga yang berlangsung cepat, mendapatkan medali emasnya yang ke-19 dan menjadikannya sebagai atlet dengan medali Olimpiade terbanyak dalam sejarah.

Tim Amerika merebut gelar itu setelah Perancis mendapat emas pada Olimpiade London 2012. Perancis ada di posisi kedua Minggu (7/8).

XS
SM
MD
LG