Tautan-tautan Akses

Perawat Australia Akui Bunuh 11 Penghuni Rumah Jompo


Polisi tengah berjaga di depan panti jompo di Quaker Hill, sebelah barat Sidney, Australia yang terbakar tanggal 18 November 2011 (Foto: dok). Roger Dean, perawat di rumah jompo tersebut mengaku bersalah telah menyebabkan kebakaran yang menewaskan 11 pasien lansia yang dirawat di panti tersebut, Senin (27/5).
Polisi tengah berjaga di depan panti jompo di Quaker Hill, sebelah barat Sidney, Australia yang terbakar tanggal 18 November 2011 (Foto: dok). Roger Dean, perawat di rumah jompo tersebut mengaku bersalah telah menyebabkan kebakaran yang menewaskan 11 pasien lansia yang dirawat di panti tersebut, Senin (27/5).

Seorang perawat pria mengaku bersalah karena telah membunuh 11 orang dan melukai delapan lainnya di rumah jompo di Sydney.

Seorang perawat mengaku bersalah karena membunuh 11 orang usia lanjut dengan membakar rumah jompo di Sydney tempat ia bekerja.

Roger Dean juga mengaku bersalah karena mengakibatkan luka yang mengancam nyawa pada delapan penghuni rumah jompo lainnya akibat kebakaran pada 2011.

Perawat terdaftar berusia 37 tahun itu sedang bertugas ketika ia membakar rumah jompo tersebut dan kemudian muncul di televisi menggambarkan upayanya untuk menyelamatkan orang-orang yang terperangkap di rumah jompo yang terletak di pinggiran Quakers Hill.

Ia membuat pembelaan di Mahkamah Agung negara bagian New South Wales, Senin (27/5). Polisi telah menginterogasinya di rumah beberapa jam sebelum kebakaran terjadi atas tuduhan pencurian. Ia telah mengaku bersalah atas pencurian obat resep dari rumah jompo tersebut. (AP)

Recommended

XS
SM
MD
LG