Tautan-tautan Akses

Menhan AS: Pentagon Selidiki Pengirim Bakteri Antraks


Spora bakteri antraks (foto: dok). Departemen Pertahanan AS tengah menyelidiki siapa yang bertanggung jawab atas kekeliruan pengiriman sampel bakteri antraks.
Spora bakteri antraks (foto: dok). Departemen Pertahanan AS tengah menyelidiki siapa yang bertanggung jawab atas kekeliruan pengiriman sampel bakteri antraks.

Departemen Pertahanan AS tengah menyelidiki siapa yang bertanggung jawab atas kekeliruan pengiriman sampel bakteri antraks hidup yang mematikan.

Menteri Pertahanan AS Ashton Carter mengatakan akan menyelidiki siapa yang bertanggung jawab atas kekeliruan pengiriman sampel bakteri fatal anthrax hidup yang dikirim oleh laboratorium Departemen Pertahanan.

Asthon Carter menggambarkan pengiriman itu sebagai "insiden yang disesalkan” ketika berbicara dalam kunjungannya ke markas Angkatan Laut Vietnam di kota pelabuhan Hai Phong.

Carter mengatakan Pentagon berusaha menanggulangi risiko kesehatan masyarakat dan berupaya untuk memastikan bahwa hal itu tidak akan terjadi lagi.

Militer AS hari Jumat (29/5) mengatakan pengiriman tidak disengaja spora anthrax hidup itu lebih banyak dari perkiraan semula.

Para pejabat mengatakan bahwa sampel anthrax hidup, dari laboratorium militer AS di negara bagian Utah, telah dikirim ke 24 laboratorium di 11 negara bagian AS dan dua negara asing, Korea Selatan dan Australia.

Pentagon telah memerintahkan pengkajian komprehensif dari prosedur laboratorium. Kontak dengan bakteri anthrax hidup dapat menyebabkan penyakit seperti flu berat yang bisa berakibat fatal jika tidak diobati dengan segera.

Pentagon hari Kamis mengatakan telah menghentikan pengiriman spora antraks itu selagi insiden ini sedang diselidiki.

XS
SM
MD
LG